Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Terlihat berbagai macam bendera berkibar mewarnai unjuk rasa yang sedang berlangsung sembari menyampaikan orasinya

Rabu, 26 Februari 2025 | Februari 26, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-02-26T14:18:15Z

 


Lensacamera.com : Makassar - Sejumlah mahasiswa dan pemuda melakukan unjuk rasa mengatasnamakan federasi rakyat demokrasi makassar atau FREEDOM di pertigaan jalan sultan alauddin dan A.P Pettarani makassar. Rabu/26/02/2025


Wawan copel sebagai jenderal lapangan pada aksi tersebut menyampaikan bahwa pihaknya kecewa atas kinerja presiden dan wakil presiden ri


"Kami lakukan aksi ini karena menilai banyak program kerja dan semacamnya yang tidak relevan semisal MBG, Inpres dan lainnya. Kami kecewa dengan pemerintahan prabowo gibran". Ucap copel


Dilanjutkan copel, kami juga menyoroti soal kebebasan berekspresi yang dinilai cukup menurun seperti yang menimpa kawan-kawan sukatani. Selain itu kami juga menolak adanya penggusuran di ruang hidup masyarakat.


Telihat spanduk yang di bentangkan massa aksi freedom bertuliskan turunkan prabowo gibran sembari membakar ban bekas


Beberapa jam melakukan unjuk rasa, terjadi adu mulut antara massa aksi dengan pengguna ruas jalan A.P pettarani dan jalan sultan alauddin


Kata Copel, massa sempat adu mulut dengan pengguna jalan namun dapat dilerai. itu hanya miskomunikasi saja


Terpantau, Menjelang magrib massa aksi membacakan pernyataan sikapnya untuk mengakhiri unjuk rasa yang dilakukan hari.


"Saya selaku jendlap membacakan pernyataan sikap untuk aksi hari ini dan kita kembali agendakan konsolidasi untuk aksi selanjutnya". Tutup copel


Redaksi.

×
Berita Terbaru Update